Cara Menghilangkan Panu

Panau/panu,- Kulit tubuh anda pasti bisa terkena penyakit yang satu ini, panu adalah suatu penyakit kulit yang bisa muncul di siapa saja. 

Panau atau Panu atau Tinea versicolor merupakan salah satu penyakit kulit yang disebabkan oleh jamur. Penyakit panau ditandai oleh bercak yang terdapat pada kulit disertai rasa gatal pada saat berkeringat. Bercak-bercak ini bisa berwarna putih, coklat atau merah tergantung kepada warna kulit penderita. Beda halnya dengan jerawat yang terlihat menonjol di kulit, panu justru tidak menonjol dan biasanya akan terasa gatal apalagi bila terkena keringat. Jamur yang menyebabkan panau adalah Candida albicans.

Panau paling banyak dijumpai pada remaja usia belasan. Meskipun begitu panau juga bisa ditemukan pada penderita berumur yang lebih tua atau lebih muda. Penyakit ini biasanya menyerang kulit di daerah yang menghasilkan banyak keringat. Biasanya panau terdapat pada bagian atas dada, lengan, leher, perut, kaki, ketiak, lipatan paha, muka dan kepala. Panau terutama ditemukan di daerah yang lembab dan dilindungi pakaian. Selain menyebakan gatal pada kulit, panu juga membuat penderitanya menjadi tak percaya diri.

Gejala Penyakit Panu

Penyakit panu sering muncul tanpa disadari oleh kita apalagi terletak disekitar punggung. Gejala yang sering timbul yaitu rasa gatal ketika berkeringat dan warna sebagian kulit berubah menjadi putih, coklat bahkan merah tergantung dari pikmen si penderita. Pada bagian kulit yang terserang panu biasanya terdapat sisik halus yang menutupinya. Bagian-bagian yang sering diserang panu yaitu:


Kulit kepala

Leher

Wajah

Tangan

Punggung
Pengobatan

Beberapa cara pengobatan secara herbal

Bawang putih
Bawang putih selain dapat menambah rasa pada makanan, juga dapat digunakan untuk menghilangkan panu. Cara menggunakannya pun mudah, ambil 1-2 butir bawang putih, kemudian potong menjadi 2 bagian, gosokk-gosokkan pada bagian yang terdapat panu. Lakukan hal tersebut 2 kali sehari hingga jamur penyebab panu mengelupas.

Lengkuas
Lengkuas termasuk salah satu bumbu penyedap makanan. Ambillah lengkuas yang masih segar agar mengandung banyak air. Kemudian potong – potong dan oleskan belahan lengkuas tadi pada bagian yang terdapat panu. Lakukan secara rutin sehabis mandi. Dengan cara ini maka panu akan berangsur-angsur hilang.

Jeruk nipis
Ambilah 1 buah jeruk nipis dan sedikit belerang. Haluskan belerang sambil memotong beberapa bagian jeruk nipis. Setelah mandi celupkan jeruk nipis tadi ke dalam halusan belerang dan oleskan pada bagian yang terdapat panunya. Lakukan secara rutin setiap hari hingga panu hilang.

Daun Pare
Pare merupakan tanaman yang sering digunakan untuk campuran sayur dan rasanya pahit. Untuk mengobati panu bisa menggunakan daun pare. Caranya yaitu tumbuk secara halus beberapa daun pare kemudian campur dengan kapur sirih. Setelah itu gunakan untuk mengoleskan bagian kulit yang terdapat panu. Lakukan rutin setiap pagi dan malam ketika akan berajak tidur. 

Penyebab Penyakit Panu, Gejala dan Cara Mengobati

Penyakit panu adalah penyakit yang menyerang bagian kulit. Penyakit ini bisa diderita oleh siapa saja, baik itu laki-laki maupun perempuan, baik itu anak-anak, mudah maupun orang tua. Timbulnya penyakit ini disebabkan oleh jamur Pityrosporum ovale. Panu adalah penyakit yang tidak begitu berbahaya namun jika dibiarkan akan sangat mengganggu. Bagi anda yang suka memperhatikan penampilan, penyakit ini mungkin akan menjadi musuh utama yang harus segera dihilangkan. Panu akan merusak penampilan karena kulit akan timbul bercak-bercak berwarna putih, kadang juga berwarna coklat maupun merah. Rasanya sangat gatal apalagi jika sedang berkeringat. Penyakit panu bisa menular dari satu orang ke orang yang lain.

Cara mencegah Penyakit Panu

Penyakit panu memang sangat mengganggu penampilan, selain itu jika panu tumbuh pada daerah yang terlihat juga dapat mengurangi rasa percaya diri. Rasa gatal yang timbul juga menjadikan tidak nyaman oleh sebab itu, jika tidak ingin terserang penyakit ini jagalah kebersihan. Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mencegah penyakit panu.
Mandi secara teratur, minimal 3 kali satu hari
Jagalah kebersihan pakaian
Gunakan pakain dengan bahan yang dapat menyerap keringat
Gunakan handuk yang bersih, handuk merupakan alat yang sering dipakai dan sering lembab dan biasanya juga kurang diperhatikan.

Semoga bisa jadi bahan informasi buat kesehatan kulit anda 

thumbnail
Judul: Cara Menghilangkan Panu
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait Kecantikan, kesehatan :

0 comments:

 
Copyright © 2013. About - Sitemap - Contact - Privacy
Template Seo Elite oleh Bamz